Pengaruh Meronce Dengan Media Tutup Botol Bekas Terhadap Keterampilan Motorik Halus Anak Kelompok B PAUD Terpadu Ar-Rahmah Kertak Hanyar Kabupaten Banjar

Authors

  • Lela Lavita Amurwaningsih UIN Antasari Banjarmasin
  • Nor Izatil Hasanah UIN Antasari Banjarmasin

DOI:

https://doi.org/10.18592/jea.v4i2.2560

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh meronce dengan media tutup botol bekas terhadap keterampilan motorik halus anak. Objek dalam penelitian ini adalah meronce dengan media tutup botol bekas terhadap keterampilan motorik halus anak dalam meningkatkan koordinasi indra mata dan aktivitas tangan, ketepatan serta kecepatan penggunaan otot-otot halus, sedangkan yang menjadi subjek penelitiannya adalah anak-anak kelompok B PAUD Terpadu Ar-Rahmah sebanyak 18 orang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh yang positif dan signifikan pada kegiatan meronce dengan media tutup botol bekas terhadap keterampilan motorik halus anak. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan menggunakan desain One Group Pretest-Posttest Desaign. Berdasarkan Hasil penelitian menunjukkan, nilai rata-rata pretest kelas eksperimen 58,28, dan nilai rata-rata posttest sebesar 78,66. Hasil uji normalitas menunjukkan bahwa nilai sig data hasil penelitian 0,047 < 0,05 yang berarti data berdistribusi normal dan uji homogenitas menunjukkan bahwa nilai sig data hasil penelitian 0,870 > 0,05 yang berarti data homogen atau sama, dari hasil kedua uji tersebut menjadi syarat dilakukannya Uji Paired T Test untuk hasil penelitian ini yang menunjukkan bahwa hasil pretest dan posttest terdapat perbedaan. Berdasarkan hasil perhitungan uji hipotesis nilai sig (2-tailed) 0,000 < 0,05 yang menandakan bahwa kegiatan meronce dengan media tutup botol bekas dapat mempengaruhi keterampilan motorik halus anak. Dengan demikian, dapat dibuktikan bahwa kegiatan meronce dengan media tutup botol bekas dapat memberikan pengaruh yang signifikan terhadap Keterampilan Motorik Halus anak kelompok B PAUD Terpadu Ar-Rahmah. Kata Kunci: Meronce, Media Tutup Botol Bekas, Motorik Halus, PAUD Terpadu

References

Aisyah, Siti, Perkembangan dan Konsep Dasar Pengembangan Anak Usia Dini. Jakarta: Universitas Terbuka, 2010.

Amalia, Rizka, Filsafat Pendidikan Anak Usia Dini, Yogyakarta: Media Akademi, 2017.

Ariyanti, Fitri, dkk, Diary Tumbuh Kembang Anak Usia 0-6 Tahun. Bandung: Mizan Media Utama, 2007.

Arsyat, Azhar, Media Pembelajaran. Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2010.

Bakti, Mumpuni Arum. 2015. Peningkatan Keterampilan Motorik Halus Melalui Kegiatan Meronce Menggunakan Bahan Tanah Liat Pada Kelompok B Tk Yayasan Masyithoh Beran Bugel Kulon Progo. Jurnal E Journal Mahasiswa PG PAUD Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta. http://journal.student.uny.ac.id/ojs/index.php/pgpaud/article/view/110.

Depdiknas, Pedoman Pembelajaran di TK. Jakarta: Depdiknas, 2010.

Endayanti, Ika Setia. 2016. Meningkatkan Kemampuan Motorik Halus Melalui Kegiatan Meronce pada Anak Kelompok Bermain Masjid Syuhada. Jurnal E Prints Lumbung Pustaka Universitas Negeri Yogyakarta. http://eprints.uny.ac.id/15244/.

Evan S, Hajar P, Seni Keterampilan Anak, Tangerang Selatan: Universitas Terbuka, 2012.

Hatimah, Nurul, “Upaya Mengembangkan Aspek Motorik Halus Dalam Hal Mengekspresikan Diri Melalui Gerakan MenggambarSecara Detail Menggunakan Kombinasi Model Explicit Instruction Dan Metode Praktik Langsung Menggunakan Media Bahan Alam Pada Anak Kelompok B Di TK Sulthan Banjarmasin”, Skrips, Universitas Lambung Mangkurat Banjarmasin, 2017. Tidak dipublikasikan.

Hurlock, Elizabeth Bergner, Perkembangan Anak Edisi keenam (Med. Meitasari Tjandrasa.Terjemahan). Jakarta: Penerbit Erlangga, 1978.

Ismail, Andang, Education Games, Yogyakarta: Pilar Media, 2006.

Latif, Mukhtar, dkk, Orientasi Baru Pendidikan Anak Usia Dini, Jakarta: Kencana, 2013.

Magill, RA, Motor Learning Concepts and Applications. Dubuque: C. Brown Publishers, 1989.

Mar’at, Samsunuwiyati, Psikologi Perkembangan, Bandung: PT Remaja Rosdakarya, 2013.

Margono, Metodologi Penelitian Pendidikan, Jakarta: PT Rineka Cipta, 2004.

Masitoh, dkk, Strategi Pembelajaran TK, Jakarta: Universitas Terbuka, 2007.

Mustaji, Media Pembelajaran, Surabaya: UNESA UNIVERSITY PRESS, 2016.

Musthofa, Yasin, EQ untuk Anak Usia Dini, Yogyakarta: Sketsa, 2007.

Rasyid Harun, Mansur dan Suratno, Asesmen Perkembangan Anak Usia Dini. Yogyakarta: Multi Pressindo, 2009.

Rezeki, Handayani Tri. 2016. Keterampilan Meronce Anak Kelompok B TK Gugus 2 Kecamatan Kokap. Jurnal E Prints Lumbung Pustaka Universitas Negeri Yogyakarta. http://eprints.uny.ac.id/35684/.

Rilliya Dessy, “Tahap-Tahap Perkembangan Anak dalam Meronce”, Diakses dari http://dessyrilia.blogspot.com/2012/11/tahap-tahap-perkembangan-anak-dalam.html, 2012.

Sari Daeng, Dini P, Metode Mengajar di Taman Kanak-Kanak. Jakarta: Depdiknas, 1996.

Samsudin, Pembelajaran Motorik di Taman Kanak-kanak. Jakarta: Pranada Media Group, 2008

Santrok, John W, Masa Perkembangan Anak –Children-, Jakarta: Salemba Humanika, 2011.

, Perkembangan Anak Edisi ke Sebelas Jilid 1. (Med Mila Rachmawati). Jakarta: Penerbit Erlangga, 2007.

Sugiyono, Metode Penelitian Pendekatan Kuantitatif dan R & D, Bandung: Alfabeta, 2011

Sujiono, Bambang, Metode Pengembangan Fisik. Tangerang: Universitas Terbuka, 2012.

Sumantri, Model Pengembangan Keterampilan Motorik Anak Usia Dini. Jakarta: Depdiknas, 2005.

Yarliani Ikta, dkk, Jurnal Edukasi AUD, Banjarmasin: Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Antasari Banjarmasin, 2017

Yuliani Nuraini Sujiono, Konsep DasarPendidikan Anak Usia Dini, Yogyakarta: DIVA Press, 2009.

Yuriastien, Effiana dkk, Games Therapy untuk Kecerdasan Bayi dan Balita. Jakarta: PT Wahyu Media, 2009.

Downloads

Published

2018-12-02

How to Cite

Amurwaningsih, L. L., & Hasanah, N. I. (2018). Pengaruh Meronce Dengan Media Tutup Botol Bekas Terhadap Keterampilan Motorik Halus Anak Kelompok B PAUD Terpadu Ar-Rahmah Kertak Hanyar Kabupaten Banjar. JEA (Jurnal Edukasi AUD), 4(2), 63–70. https://doi.org/10.18592/jea.v4i2.2560

Issue

Section

Articles