Upaya Meningkatkan Ketrampilan Motorik Halus melalui Kegiatan Finger Painting pada Anak Usia Dini di Kober Rofa Sukadana Lampung Timur

Authors

  • Anita Oktaviana Institut Agama Islam Negeri Metro Lampung
  • Basri Basri Institut Agama Islam Negeri Metro Lampung
  • Uswatun - Hasanah Institut Agama Islam NegeriMetro Lampung http://orcid.org/0000-0002-1563-2057

DOI:

https://doi.org/10.18592/jea.v6i2.3811

Keywords:

motorik halus, Finger Painting

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan keterampilan motorik halusn melalui kegiatan Finger painting di KOBER Rofa Sukadana Lampung Timur. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan melalui 2 siklus.Untuk mengetahui tingkat perkembangan anak peneliti menggunakan lembar observasi. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, ditemukan bahwa kegiatan Finger painting dapat meningkatkan keterampilan motorik halus anak di KOBER Rofa Sukadana Lampung Timur. Hasil tersebut dapat dilihat dari hasil penilaian siklus II yang menunjukan bahwa keterampilan motorik halus sudah mencapai kriteria perkembangan yang diharapkan yaitu BSH (Berkembang Sesuai Harapan). Hasil yang sama dapat diilihat saat proses kegiatan Finger painting berlangsung, anak sudah dapat mengkoordinasi mata dan tangannya. Sehingga dapat disimpulkan bahwa anak-anak sudah dapat menggunakan tangan dan jari-jarinya untuk melukis dengan baik serta jari–jari anak nampak lentur pada saat kegiatan melukis.

Author Biography

Uswatun - Hasanah, Institut Agama Islam NegeriMetro Lampung

Dosen PIAUD IAIN Metro

References

Abdurrahman, Mulyono. (2012). Anak Berkesulitan Belajar. Jakarta: Rineka Cipta.

Danim, Sudarwan. (2010). Perkembangan Peserta Didik. Bandung: Alfabeta.

Desmita. (2009). Psikologi Perkembangan Peserta Didik. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Galih Efendi dan Agus Sudarmawan, (2017). Pelaksanaan Paembelajaran Lukis Jari atau Finger Painting Kelompok B di TK Negeri Pembina Singaraja, Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini 1, no. 6.

Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Jendral Pendidikan Anak Usia Dini dan Pendidikan Masyarakat. (2015). Pedoman Penilaian Pembelajaran Anak Usia Dini, Jakarta: Direktorat Pembinaan Pendidikan Anak Usia Dini.

Listyowati, Anies. (2010). Finger Painting. Jakarta: Erlangga.

LN, Syamsu Yusuf. (2013). Perkembangan Peserta Didik. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada.

M. Ihsan Dacholfany dan Uswatun Hasanah. (2018) Pendidikan Anak Usia Dini Menurut Konsep Islam. Jakarta: Amzah.

Muklis, Yunnas. (2016). Kreasi Seru Jari Tangan. Jakarta: Erlangga.

Mulyani, Novi. (2017). Pengembangan Seni Anak Usia Dini. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Nina Astria dan Made Sulastri. (2015). Penerapan Metode Bermain Melalui Kegiatan Finger Painting Untuk Meningkatkan Kemampuan Motork Halus,” Jurnal PG PAUD 3, no. 1.

Rudiyanto, Ahmad. (2016). Perkembangan Motorik Kasar dan Motorik Halus Anak Usia Dini. Lampung: Darussalam Press.

Syah, Muhibbin. (2010). Psikologi Pendidikan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Yani Mulyani dan Gracinia Juliska. (2007). Kemampuan Fisik, Seni, dan Manajemen Diri. Jakarta: PT Elex Media Komputindo.

Downloads

Published

2020-12-31

How to Cite

Oktaviana, A., Basri, B., & Hasanah, U. .-. (2020). Upaya Meningkatkan Ketrampilan Motorik Halus melalui Kegiatan Finger Painting pada Anak Usia Dini di Kober Rofa Sukadana Lampung Timur. JEA (Jurnal Edukasi AUD), 6(2), 74–84. https://doi.org/10.18592/jea.v6i2.3811

Issue

Section

Articles