Meneliti Agama dengan Pendekatan Cultural Studies

Authors

  • Rahmadi Rahmadi Universitas Islam Negeri Antasari

DOI:

https://doi.org/10.18592/jiu.v17i2.2357

Keywords:

Religious studies

Abstract

Artikel ini memberikan deskripsi mengenai penggunaan pendekatan cultural studies dalam penelitian agama. Di sini dikemukakan secara umum mengenai definisi, tujuan, karakteristik dan metode cultural studies. Penelitian agama dapat memanfaatkan beberapa metode cultural studies, di antaranya etnografi, semiotika, analisis wacana, genealogi, dekonstruksi, studi kasus,  grounded theory dan lainnya. Dalam studi kitab suci dapat juga diterapkan beberapa pembacaan cultural studies seperti (1) pembacaan strukturalisme, (2) pembacaan postrukturalisme, (3) pembacaan semiotika, (4) pembacaan fetisisme, dan (5) pembacaan dekonstruktif. Penggunaan cultural studies dalam penelitian agama dapat menimbulkan problem bahkan penolakan jika hasilnya merugikan agama. Untuk menghindari efek negatif atau mudarat yang mungkin ditimbulkannya dalam studi agama, pendekatan ini perlu dikendalikan dan digunakan secara hati-hati untuk meminimalisir efek merusaknya dan memanfaatkan efek-efek dinamis, produktivitas dan rekonstruktifnya untuk memperkaya telaah agama.

References

Alam, Rudy Harisyah.“Perspektif Pasca-Modernisme dalam Kajian Keagamaan” dalam M. Deden Ridwan (ed.). Tradisi Penelitian Agama Islam Tinjauan Antardisiplin Ilmu, (Bandung: Nuansa, 2001.

Amir Filiang, Yasraf. Bayang-bayang Tuhan; Agama dan Imajinasi. Mizan: Bandung, 2011.

Ida, Rachmah. Metode Penelitian Studi Media dan Kajian Budaya. Jakarta: Prenada Media Group, 2014.

Kumbara, A.A. Ngr Anom. “Genealogi Teori dan Metodologi di Cultural Studies”. Jurnal Studi Kultural. Volume III No.1, 2018.

Muttaqin, Ahmad. “Geliat Cultural Studies Di PTAI”, dalam Ahmad Muttaqin, dkk., Cultural Studies di PTAI Teori dan Praktek. Yogyakarta: LABel, 2014.

Rahmadi, dkk. Dinamika Pemikiran Sarjana Muslim tentang Metodologi Studi Agama di Indonesia: Kajian terhadap Literatur Terpublikasi Tahun 1964-2012. Banjarmasin: IAIN Antasari Press, 2014.

Yusuf Lubis, Akhyar. Pemikiran Kritis Kontemporer dari Teori Kritis Cultural Studies, Feminisme, Postkolonial hingga Multikulturalisme. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada, 2015.

Downloads

Published

2018-12-01