ANALISIS FAKTOR-FAKTOR PENENTU RESIKO KERAWANAN PANGAN KABUPATEN BARITO KUALA
DOI:
https://doi.org/10.18592/at-taradhi.v8i1.1515Abstract
Penelitian ini untuk mengetahui indikator dan pemetaan daerah resiko kerawanan pangan di Kabupaten Barito Kuala. Memetakan kondisi ketahanan/kerawanan pangan di Barito Kuala. Mengidentifikasi dan menganalisis isu dan permasalahan terkait kemungkinan potensi resiko kerawanan pangan di Barito Kuala. Data dan informasi yang telah dikumpulkan (data sekunder dan data primer) kemudian dilakukan pemutakhiran data, kompilasi, tabulasi data dan mengolah data spasial (pemetaan). Metode yang digunakan dalam identifikasi kerentanan dan kerawanan pangan di atas menggunakan alat analisis MINITAB sebagai alat analisis statistika yang dapat mengkompilasi sekaligus beberapa variabel untuk analisis komposit. Kemudian untuk sebaran kerawanan dan ketahanan pangan menggunakan Arcgis, suatu alat pemetaan yang sudah banyak digunakan dalam analisis spasial. Melalui analisa komponen utama (Principal Component Analysis/PCA) telah ditentukan komponen yang mempengaruhi dalam penyusunan kerawanan pangan di Barito Kuala melalui 7 (tujuh) indikator tersebut dihasilkan komponen-komponen yang mempengaruhi sebagai berikut :Komponen utama / PC 1 Jumlah Warung/toko kelontongan, fasilitas kesehatan, Komponen utama / PC 2 Akses jalan, persentase kemiskinan, Komponen utama / PC 3 Gizi buruk, akses jalanm, Komponen utama / PC 4 Fasilitas kesehatan, Kematian balita dan ibu melahirkan, Komponen utama / PC 5 Persentase kemiskinan, akses jalan, Komponen utama / PC 6 Fasilitas Kesehatan, kematian balita dan ibu melahirkan.Hasil penelitian ini menyimpulkan ada 12 desa yang masuk katagori prioritas 1 berpotensi rawan pangan, masuk katagori prioritas 2 waspada rawan pangan sebanyak 26 desa, untuk katagori prioritas 3 awas rawan pangan terdapat 65 desa dan masuk katagori prioritas 4, prioritas 5, prioritas 6 dalam kondisi aman rawan pangan totalnya sebanyak 97 desa. Strategi peningkatan ketahanan pangan perlu dilakukan melalui pendekatan jalur ganda (twin track approaches) yaitu : Pendekatan jangka pendek dengan mengupayakan membangun peningkatan perekonomian masyarakat pedesaan yang berbasis pertanian pada upaya peningkatan nilai tambah dan peluang penyediaan lapangan kerja. Pendekatan jangka menengah dan panjang adalah dengan memenuhi kecukupan pangan dan gizi golongan masyarakat miskin dan rawan pangan dengan pendekatan pemberdayaan melibatkan partisipasi dan peran akitf seluruh komponen.Kata Kunci : Kerawanan PanganReferences
Apriyantono, Anton. 2006. Kebijakan Strategis Pembangunan Ketahanan Pangan Nasional. Naskah Pidato pada DiesNatalis ke XX dan Wisuda Sarjana Univertas Islam Darul Ulum. Lamongan Jawa Timur. 9 Desember 2006.
Apriyantono, Anton. 2007. Arahan Umum. Naskah Pidato pada Rapat Koordinasi Percepatan Pembangunan Pertanian Wilayah Kalimantan, Banjarmasin, 27-28 Februari 2007.
Arifin, Bustanul. 2007. “Strategi dan Kebijakan Sektor Pertanian dalam Mewujudkan Kesejahteraan Petani dan Kedaulatan Pangan”. Paper disampaikan pada Seminar Milad ke-9 Partai Keadilan Sejahtera: Membela Ekonomi Rakyat-Ketahanan dan Kemandirian Pangan serta Perumahan yang Layak bagi Rakyat, untuk keberlanjutan Pembangunan Bangsa. Jakarta. 20 April 2007.
Arifin, Bustanul. 2004. Analisis Ekonomi Pertanian Indonesia. Jakarta: Penerbit Buku Kompas. Badan Ketahanan Pangan Propinsi JawaTimur. 2005. Pengembangan Desa Mandiri Pangan.Badan Ketahanan Pangan. 2005. Kebijakan Umum Ketahanan Pangan.
Daerobi, Akhmad, Heri Sulistyo Jati, Tetuko Rawidyo Putro. 2006. “Impact of Agricultural Sector on Poverty Alleviation: Conceptual Framework with Empirical Evidence Pre-Post Crisis (Case Study:Central Java)”. Makalah dipresentasikanpada Indonesian Regional Science Association (IRSA) International Seminar, 18-19 Agustus 2006, Malang, Jawa Timur.
Departemen Pertanian-Badan Bimas Ketahanan Pangan-Dewan Ketahanan Pangan. 2002. Kajian Situasi Lumbung Pangan Masyarakat di Propinsi Jabardan Jateng. Pusat Pengembangan Ketersediaan Pangan.
Jayawinata, Ardi. 2003. Pemberdayaan Lumbung Pangan Masyarakat. Gizi.net.
Krisnamurthi, Bayu. 2006. Mencari Bentuk Politik Ekonomi Pertanian Indonesia.
Yunastiti Purwaningsih, 2008, Ketahanan Pangan: Situasi, Permasalahan Jurnal Ekonomi Pembangunan, Vol. 9, No. 1, Juni 2008
Downloads
Published
Issue
Section
License
Authors who publish with this journal agree to the following terms:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work.