Upaya Mengembangkan Kreativitas Siswa Tunarungu Kelas VIII dalam Menyelesaikan Soal Matematika dengan Model Pembelajaran Aktif Snow Ball pada Pokok Bahasan Bangun Ruang Sisi Lengkung di SMPLB Keraton Tahun Pelajaran 2015/2016

Authors

  • Sugiyana Sugiyana SMPLB Keraton Martapura

DOI:

https://doi.org/10.18592/jpm.v5i2.1772

Keywords:

kreativitas, menyelesaikan soal, snow ball, bangun ruang sisi lengkung

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan kreativitas siswa dalam menyelesaikan soal matematika pada pokok bahasan bangun ruang sisi lengkung dan meningkatkan hasil belajar siswa.Subjek dalam penelitian ini adalah siswa Kelas VIII/B (Tunarungu) di SMPLB Keraton  Martapura yang berjumlah 6 orang terdiri dari 4 orang laki-laki dan 2 orang perempuan. Data penelitian ini adalah pengembangan kreativitas siswa dalam menyelesaikan soal matematika pokok bahasan bangun ruang sisi lengkung. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah observasi, catatan lapangan, review, dan tes yang dilakukan selama tiga kali putaran. Analisis data dalam penelitian ini dilakukan secara deskriptif kualitatif dengan metode alur.Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan dan mengembangkan kreativitas siswa dalam menyelesaikan soal matematika pokok bahasan bangun ruang sisi lengkung. Hal ini dapat dilihat dari mengkonstruksi soal ke dalam model matematika di akhir putaran mencapai 78.05%, ketepatan menggunakan rumus untuk menyelesaikan soal di akhir putaran mencapai 92.68%, dan kemampuan dalam proses perhitungan untuk mencari jawaban pada putaran terakhir mencapai 87.80%. Penelitian ini menyimpulkan bahwa penggunaan pendekatan pembelajaran aktif tipe snow ball dapat meningkatkan kreativitas siswa dalam menyelesaikan soal matematika pokok bahasan bangun ruang sisi lengkung sehingga berdampak pada peningkatan hasil belajar siswa.

References

Aisyah Nyimas, 2007. Pendekatan Pemecahan Masalah Matematika. Depdiknas. Dirjendikti. Jakarta

Arikunto, dkk. 2011. Penelitian Tindakan Kelas Jakarta: Bumi Aksara.

Arikunto, S. 2011. Dasar-Dasar Evaluasi Pendidikan. Edisi Revisi. Jakarta : PT. Bumi Aksara

Anonim, 1997. KBM Bahasa Bagi Anak Tunarungu. Materi Pelatihan Konversi In Service Guru SLB-B. Jakarta : Bagian Proyek Peningkatan Mutu SLTP

Depdiknas. 2006. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 tahun 2003 Tentang Sistem Pendidikan. Jakarta: Sekjen Depdinas

Bandi Delphie, 2007. Pembelajaran Anak Tunagrahita, Suatu Pengantar dalam Pendidikan Inklusi. Cetakan kedua. Refika Aditama

Cliffs, 2007. Matematika Dasar dan Pra – Aljabar. Pakar Raya. Bandung.

Craft, Anna. 2003. Membangun Kreativitas Anak. Jakarta : Inisiasi Press

Permanarian Somat & Tati Herawati.2004. Ortopedagogik Anak Tunarungu Departemen Pendidikan Dan Kebudayaan Direktorat Jendral Pendidikan Tinggi Jakarta: Proyek Pendidikan Tenaga Guru

Slameto. 2003. Belajar dan Faktor-Faktor yang Mempengaruhi. Jakarta : Rineka Cipta

Wiriaatmadja, Rochiati. 2005. Metode Penelitian Tindakan Kelas. Bandung : Remaja Rosdakarya

Winardi, 2004. Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta : Unversitas Terbuka

Zaini, Hisyam dkk. 2007. Strategi Pembelajaran Aktif. Yogyakarta : CTSD-UIN Yogyakarta

Downloads

Published

2018-07-10

Issue

Section

Articles