WAWASAN BUDAYA ISLAM KUTAI (Budaya Islam dalam Adat, Seni dan Sastra Masyarakat Kutai dalam Tinjauan Etnografi-Deskriptif)

Authors

  • Mubarak Mubarak

DOI:

https://doi.org/10.18592/ittihad.v15i28.1936

Abstract

AbstrakBudaya Islam sebagai istilah yang banyak digunakan dalam akademi sekuler untuk mendeskripsikan praktik budaya orang-orang Islam atau kaum Muslimin karena agama Islam yang muncul pada abad ke-6 di Arab adalah bentuk awal dari budaya kaum Muslimin yang tidak lain merupakan budaya Arab. Sedangkan dengan berkembangnya kerajaan-kerajaan Islam maka terjadi interaksi yang intens antara kaum Muslimin dengan lingkungan masyarakatnya di mana kaum Muslimin itu menetap. Suku Kutai sebagai sub kultur masyarakat di Indonesia, memiliki saluran-saluran budaya berupa adat-istiadat, seni dan sastra. Jika saluran-saluran budaya lokal ini dikaji melalui pendekatan budaya Islam maka akan melahirkan wajah budaya Islam lokal yaitu ‘Budaya Islam Kutai’. Oleh karenanya tulisan ini berupaya mengurai pandangan terkait Budaya Islam Kutai sebagai wawasan khazanah Islam Nusantara. Kajian ini dapat dikategorikan sebagai kajian etnografi-deskriptif dalam sudut pandang antropologi guna mendeskripsikan dan menganalisis kebudayaan masyarakat yang diamati. Penelusuran terhadap saluran-saluran budaya lokal dalam tulisan ini dimaksudkan untuk menemukan sudut pandang yang benar terkait Islam di dalam interaksi budaya dan masyarakat setempat.Kata Kunci: Islam, Wawasan Budaya, Budaya Islam Kutai

References

DAFTAR PUSTAKA

Abd. Rahman Assegaf, Studi Islam Kontekstual, Yogyakarta: Gama Media, 2005.

Achmad Dahlan, Salasilah Kutai, Tenggarong: Bagian Humas Setwilda Tk. II Kutai, 1999.

--------------, Pertumbuhan Kerajaan-Kerajaan di Sepanjang Aliran Sungai Mahakam: Gelora Mahakam dalam Cuplikan Tulisan. Tenggarong: Bagian Humas Setwilda Tk. II Kutai, 1999.

Blog Seni Budaya Kutai (http://senibudaya kutai.blogspot.co.id/2011_11_01_ archive.html), 2011.

Khadduri Majid, Perang dan Damai dalam Hukum Islam. Diterjemahkan oleh Kuswanto. Yogyakarta: Tawang Press, 2002.

Makmun Syar’I, Undang-Undang Panji Selaten dan Beraja Niti tentang Hukum Islam di Kesultanan Kutai Kertanegara, dalam Jurnal Islamica Vol. 5, No. 1, September, Surabaya: Pascasarjana UIN Sunan Ampel, 2010.

Manahan P Tampubolon, Prilaku Keorganisa-sian. Jakarta: Ghalia Indonesia, 2004.

Marwati Djoened Poesponegoro dan Nugroho Notosusanto, Sejarah Nasional Indonesia III, Cetakan kelima, Jakarta: PN. Balai Pustaka, 1984.

M. DaroriAmin dkk., Islam dan Kebudayaan Jawa. Yogyakarta: Gama Media, 2000.

M. Munandar Soelaeman, Ilmu Sosial Dasar: Teori dan Konsep Ilmu Sosial. Cetakan ketigabelas, Bandung: PT. Rafika Aditama 2008.

Nur Syam, Islam Pesisir, Yogyakarta: LKiS Pelangi Aksara, 2005.

Syaukani HR, Membangun Kembali Kebanggaan Budaya Keraton Kutai Kartanegara, Cetakan pertama. Tenggarong: Lembaga Ilmu Pengetahuan Kutai Kartanegara, 2001.

Fred Wetik, Menyibak Sejarah Bumi Kutai Kalimantan Timur, Cetakan pertama. Tenggarong: Kisik Art Studi Club dan Yayasan Lanjong, 2004.

Wahbah Mustafa al Zuhaili, Ushul al-Fiqh al-Islami, Juz II. Lebanon: Dar al Fikr, 1986.

W. Supartono, Ilmu Budaya Dasar, Jakarta: Ghalia Indonesia, 2004.

Zailani Idris, Kutai: Obyek Perkembangan Kesenian Tradisional di Kalimantan Timur, Tenggarong: Bagian Humas Setwilda Tk. II Kutai, 1999.

Kamus Besar Bahasa Indonesia, Edisi V. Aplikasi Android Versi 15 Beta, Jakarta: Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, 2016.

Web Dosen Unair (http://nurcahyo-t-a-fisip. web.unair.ac.id/Kajian_Etnografi)

Wikipedia (https://id.wikipedia.org/wiki/ Budaya_Islam).

Published

2018-01-22

Issue

Section

Articles