Ajaran Mengenal Diri (Studi Naskah Tasawuf yang Berkembang di Kalimantan Selatan)
DOI:
https://doi.org/10.18592/jt.v3i6.591Abstract
This study is an important part of the exploration of the local treasure development related with the realm of sufism, especially those related to texts used in the study of hidden sufism recitation in South Kalimantan. Such recitation can be categorized as sempalan recitation (pengajian sempalan), which tries to pull the thought of philosophical sufism into the realm of practical application by using a different perspective, that is, giving more emphasis on esoteric aspects in everyday life, especially in view of servants relationship with God and the universe. Of course, the emphasis on the quality aspects of human personality as perfect creatures is put forward. This library study aims at tracing the teachings of Sufism through anonymous manuscripts in South Kalimantan. In this context, the researcher describes the teachings of self-knowledge, conducts an analysis, so that the overall teachings can be seen thoroughly. The extracted data is the data on self-knowledge teachings in Sufism anonymous texts in South Kalimantan, and the data about the genealogy of self-knowledge sufismconsists of two anonymous data source. The result of the study has shown that there are several important issues related to the philosophical views in the realm of Sufism. This is evidenced by a number of terminology found in both texts, such as the nature of life, Nur Muhammad, ma'rifah, self-knowledge, self-lethal, musyahadah, muraqabah, the seven dignity and so forth. Generally, the substance of the sufismteachings found in the anonymous manuscripts is aligned with the philosophical sufismwhich has been widely known in various authoritative sources. Whereas,the uniqueness is found in the authors description, which may have experienced reduction through simplification of the use of the local languages. In this case, such exposure has shown a strong impression of old Malay.Keywords: Sufism, Self-knowledgePenelitian ini merupakan bagian penting dari eksplorasi pengembangan khazanah lokal yang berhubungan dengan ranah tasawuf, khususnya yang berhubungan dengan naskah-naskah yang digunakan dalam pengajian tasawuf underground di Kalimantan Selatan, yang bisa dikategorikan sebagai pengajian sempalan, yang mencoba menarik pemikiran tasawuf falsafi ke ranah pengamalan praktis dengan menggunakan cara pandang yang berbeda, yakni dengan lebih menekankan aspek esoterikal dalam perilaku kehidupan sehari-hari, khususnya dalam memandang hubungan hamba dengan Tuhan dan alam semesta. Tentu saja penekanan aspek kualitas personalitas manusia sempurna (insan kamil) dikedepankan. Adapun penelitian ini merupakan riset kepustakaan yang mencoba menelusuri ajaran-ajaran tasawuf lewat naskah-naskah anonim yang ada di Kalsel. Dalam konteks ini peneliti mendeskripsikan ajaran mengenal diri, kemudian dilakukan analisis, sehingga bisa melihat secara keseluruhan ajaran tersebut. Adapun data yang digali adalah data mengenal diri dalam naskah-naskah tasawuf anonym di Kalslel., dan data tentang genealogi ajaran tasawuf mengenal diri di Kalsel itu terdiri dari dua sumber data tanpa pengarang. Dari hasil temuan peneliti, ada beberapa hal penting terkait pandangan-pandangan falsafi dalam ranah tasawuf. Hal ini dibuktikan dengan sejumlah terminologi yang ditemukan dalam kedua naskah tersebut, misalnya seperti sifathayat, Nur Muhammad, marifah, mengenal diri, mematikan diri, musyahadah, muraqabah, martabat tujuh dan lain sebagainya. Secara umum substansi ajaran-ajaran tasawuf yang ditemukan di dalam naskah-naskah anonim tersebut, selaras dengan tasawuf falsafi yang sudah mafhum dikenal dalam pelbagai sumber yang otoritatif. Sedangkan keunikannya adalah proses deskripsinya, yang oleh penulisnya, bisa jadi telah mengalami reduksi melalui simplifikasi lewat bahasa lokal yang digunakan. Dalam hal ini paparan itu menunjukkan cita-rasa Melayu lama yang begitu kuat.Kata Kunci: Tasawuf, menganal DiriDownloads
Published
2016-02-04
How to Cite
Asmaran As, dkk, A. A. (2016). Ajaran Mengenal Diri (Studi Naskah Tasawuf yang Berkembang di Kalimantan Selatan). TASHWIR, 3(2). https://doi.org/10.18592/jt.v3i6.591
Issue
Section
Articles