KORELASI KEPUASAN NASABAH DENGAN MINAT MENJADI NASABAH PADA LEMBAGA KEUANGAN SYARI’AH

Penulis

  • S. Purnamasari S. Purnamasari UNISKA Banjarmasin

DOI:

https://doi.org/10.18592/ittihad.v12i21.1675

Abstrak

Eksistensi pegadaian syariah di Indonesia muncul sebagai solusi alternatif. Oleh karena itu pilihan untuk berhubungan dengan pegadaian syariah yang notabenenya bebas bunga, dewasa ini semakin mendapatkan perhatian yang sungguh-sungguh dari kalangan masyarakat. Untuk mendapatkan tanggapan positif dari nasabah diperlukan manajemen yang baik dari pihak pengelola. Sehingga kepuasan nasabahpun dapat terwujud dan ini dapat berdampak positif pada peningkatan jumlah nasabah. Alasan pemilihan lokasi penelitian pada Pegadaian Syariah Cabang Kusumanegara Yogyakarta berdasarkan pada pertimbangan bahwa pegadaian syariah tersebut merupakan pegadaian pertama yang menerapkan sistem syariah di Yogyakarta juga  letak lokasi yang sangat strategis (ditengah atau pusat kota yang notabenenya dikelilingi banyak sekolah, kantor dan kampus.Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dan menggunakan metode penelitian kualitatif sekaligus kuantitatif.  Berdasarkan hasil analisis data dan hasil pengujian hipotesis yang dilakukan, penelitian ini menghasilkan nilai korelasi kepuasan nasabah dengan minat menjadi nasabah di Pegadaian tersebut sebesar 0,658. Sementara keberhasilan peningkatan jumlah nasabah  dapat diantisipasi atas dasar kepuasan nasabah terhadap pelayanan yang  dilakukan  oleh  pihak  Pegadaian dijelaskan melalui persamaan regresi Y =  26,836 + 0,186X1.. Adapun hasil perhitungan koefesien determinasinya ( R2 ) diperoleh angka sebesar 0,725. Hal ini menunjukkan bahwa variabel independen mampu menjelaskan variabel dependen sebesar 72,5 %. Sedangkan 27,5 % dijelaskan oleh faktor lain diluar penelitian.

Biografi Penulis

S. Purnamasari S. Purnamasari, UNISKA Banjarmasin

Dosen pada UNISKA Banjarmasin

Referensi

DAFTAR PUSTAKA

Uma Sekaran, Research Methods for Business: A Skill Building Approach, dalam M. Husein Sawit " Metodologi Penelitian Ekonomi Islam: Perlukah Berbeda?", Jurnal Ekonomi Pembangunan, Yogyakarta: Fakultas Ekonomi UII, Vol. 3, No. 1, t.t.

Donal Cowell, The Marketing of Service, London: Heinemann, 1985. James El John Gibson dan Vance Rich N H. Donelly, Organization Behaviour Struksturcture, Processes, Teksas: Bussines Publication 1985. Lexy J. Moeleong, Metodologi Penelitian Kualitatif , Bandung: Rosda Karya, 2000. Malayu Sp Hasibuan, Organisasi dan Motivasi Dasar Peningkatan Produktivitas, Jakarta: Bumi Aksara, 1999.

Masri Singarimbun dan Sofyan Efendi, Metode Penelitian Survey, Jakarta: LP3ES, 1986.

……………………….., Motivasi dan kepribadian, Teori motivasi dengan pendekatan herarki kebutuhan manusia, Jakarta: Pustaka Binaman Pressindo, 1984.

Muhammad Teguh, Metodologi Penelitian Ekonomi; Teori dan Applikasinya, Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 1999.

Muhammad, Pegadaian Syariah, Jakarta: Salemba Diniyah, 2003.

…………………, Teori Motivasi dan Aplikasinya, Jakarta: PT. Rineka Cipta, 1995.

Subagya, dkk., Bank dan Lembaga Keuangan Lainnya, Yogyakarta: STIE YKPN, 1998.

Suharsimi Arikunto, Prosedur Penelitian, Suatu Pendekatan Praktek, Jakarta: Rineka Cipta, 1998.

Y. Sri Susilo, dkk., Bank dan Lembaga Keuangan Lain, Jakarta: Salemba Empat, 2000.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2014-04-02

Terbitan

Bagian

Articles