Efektivitas Pembelajaran Inquiry untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas VI Materi Satuan Debit

Authors

  • Prapti Muljani Sekolah Dasar Negeri Randuagung 01

DOI:

https://doi.org/10.18592/ptk.v3i1.1568

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah: (a) Ingin mengetahui peningkatan prestasi belajar Matematika setelah diterapkannya Metode Inquiri. (b) Ingin mengetahui pengaruh motivasi belajar Matematika setelah diterapkannya Metode Inquiri (c) memberikan gambaran metode pembelajaran yang tepat dalam upaya meningkatkan prestasi belajar siswa dan menjadikan siswa aktif dalam kegiatan belajar mengajar. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan (action research) sebanyak tiga putaran . setiap putaran terdiri dari empat tahap, yaitu : rancangan, kegiatan dan pengamatan, refleksi, dan refisi. Sasaran penelitian ini adalah siswa kelas VI Semester I di Sekolah Dasar Negeri Randuagung 01 tahun pelajaran 2016/2017 Data yang diperoleh berupa hasil tes formatif, lembar observasi kegiatan belajar mengajar. Dari hasil analisis didapatkan bahwa rata-rata prestasi belajar siswa mengalami peningkatan dari siklus I sampai siklus II, yaitu siklus I (72), siklus II (84). Simpulan dari penelitian ini adalah metode pembelajaran Inquiry dapat berpengaruh positif terhadap prestasi dan motivasi belajar siswa VI Sekolah Dasar Negeri Randuagung 01, serta model pembelajaran ini dapat digunakan sebagai salah satu alternative pembelajaran Matematika.Kata kunci: metode inquiry, hasil belajar, debit

References

Abdurrahman, M., & Bintoro, T. 2000. Memahami dan Menangani Siswa dengan Problema dalam Belajar: Pedoman Guru. Jakarta: Proyek Peningkatan Mutu SLTP, Direktorat Pendidikan Menengah Umum, Dirjen Dikdasmen, Departemen Pendidikan Nasional.

Arifin, I. 1998. Kepemimpinan Kepala Sekolah dalam Mengelola Madrasah Ibtidaiyah dan Sekolah Dasar Berprestasi. Desertasi Tidak Dipublikasikan. Program Pascasarjana IKIP Malang

Bafadal, I. 1994. Proses Perubahan di sekolah. Desertasi Tidak Dipublikasikan. Program Pascasarjana IKIP Malang

Bogdan, R. C., & Biklen, S. K. 1982. Qualitative Research In Education. Boston: Allyn & Bacon

Guba, E. G., & Lincoln, Y. S. 1981. Effective Evaluation. San Fransisco: lossey-Bass Publishers

Hatnalik, O. 2002. Perencanaan Pengajaran Berdasarkan Pendekatan Sistem. Jakarta: PT Bumi Aksara

Miles, M. B., & Hubermen, A.M. 1984. Analisis Data Kualitatif. Terjemahan oleh Tjetjep Rohendi Rohidi. Universitas Indonesia, Jakarta

Moleong, L. J. 1995. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Moleong, L. J. 2000. Metodelogi Penelitian Kualitatif. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Mulyasa, E. 2002. Kurikulum Barbasis Kompetensi, Konsep, Karakteristik, dan Implementasi. Bandung: Penerbit PT. Remaja Rosdakarya

Nasution, S. 1988. Metode Penelitian Naturalistik Kualitutif. Bandung: Penerbit Tarsito

Nurhadi, 2002. Pendekatan Kontekstual. Malang: Universitas Negeri Malang

Nurhadi, & Senduk, G., A., 2003. Pembelajaran Kontekstual dan Penerapannya dalam KBK. Malang: Universitas Negeri Malang.

Patton, Q. M. 1980. Qualitative Evaluations Methods. London: Sage Publications

Soekamto, H. 2001. Peranan Strategi Pembelajaran yang Menekankan pada Aktivitas Siswa dalam Meningkatkan Minat dan Prestasi Siswa Mata Pelajaran 1PS-Geografi. Jurnal Pendidikan Dasar dan Menengah. Vol.3 No. 9, 10 Tahun 2001

Spradley, J., P. 1980. Participant Observation. New York: Holt, Rinehart and Winston

Sukirin, 1984. Psikologi Belajar. Yogryakarta: FIP IKIP Yogryakarta

Wardhana, D., Basri., Y., Imron, A. 2000. Ilrnu Pengetahuan Sosial 3: Untuk Sekolah Dasar Kelas V. Departemen Pendidikan Nasional. Surabaya: PT. Gradita Utama

Winkel, 1984. Psikologi Pendidikan dan Evaluasi Belajar. Jakarta: Gramedia Woodworth, R., 1951. Psichology. New York: Henry Holt & CO

Zuriah, N. 2003. Penelitian Tindakan dalam Bidang Pendidikan dan Sosial. Edisi Pertama. Malang: Bayu Media Publishing

Downloads

Published

2017-12-26

How to Cite

Muljani, P. (2017). Efektivitas Pembelajaran Inquiry untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas VI Materi Satuan Debit. Jurnal PTK Dan Pendidikan, 3(1). https://doi.org/10.18592/ptk.v3i1.1568