Budaya Baayun Bapukung Banjar: Sisi Kajian Budaya, Islam, dan Sains

Authors

  • Salamiyah Salamiyah UIN Antasari Banjarmasin
  • Raudatul Janah UIN Antasari Banjarmasin

DOI:

https://doi.org/10.18592/ak.v1i1.5074

Abstract

Kalimantan Selatan salah satu kepulauan Indonesia yang memiliki banyak kebudayaan, salah satunya yaitu baayun bapukung yang masih dipertahankan sampai saat ini. Penelitian ini mengkaji tentang nilai-nilai yang terdapat pada Baayun Bapukung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif  dengan mencocokkan antara realita empirik dengan teori yang berlaku dengan menggunakan metode deskriptif.  Penelitian ini melakukan wawancara langsung terhadap pihak-pihak yang mengetahui dan memahami tradisi ini serta membaca referensi yang berkaitan dengan penelitian. Hasil penelitian menunjukan bahwa Baayun Bapukung merupakan tradisi dari suku Banjar yang sudah ada sejak dari nenek moyang yang termasuk ke dalam ilmu Fiqih yang bisa menjadi sebuah hukum. Pada tradisi bapukung terdapat nilai tarbiyahnya, pituah, doa, dan syair yang diniatkan dari orang tua si anak agar menjadi anak yang sholeh dan sholehah. Selain itu, baayun bapukung yang baik akan membantu pertumbuhan tulang bayi terlebih, luruskan dan memperkuat leher, serta melatih dan merangsang otak  anak bayi untuk berpikir.

References

Adeliani, N. (2014). Lagu Menidurkan Anak pada Masyarakat Banjar: Kajian Bentuk, Makna, dan Fungsi. Al-Banjari, Vol. 13, No. 02 , 265-284.

Adham, M. F. (2019). Dampak Budaya Ayun Bapukung dari Suku Banjar Terhadap Kesehatan Bayi. Program Studi Ilmu Kesehatan, Universitas Muhammadiyah Yogyakarta: Yogyakarta.

Aprianti, Y., Alfisyah, & Azkia, L. (2021). Nyanyian Rakyat Banjar: Sebuah Alternatif Pola Pendidikan Sosial Budaya Masyarakat Lahan Basah di Kalimantan Selatan. Prosiding Seminar Nasional Lingkungan Lahan Basah, Vol. 06, No. 03 .

Aulia S, A. H. (2020). Nilai Ketekunan Pada Tradisi Dindang kepada anak Pada Masyarakat Banjar. Martabat: Jurnal Perempuan dan Anak , 65-78.

Azmi, K. (2019). Tadisi Bapukung pada Masyarakat Suku Banjar di Desa Penjuru Kecamatan Kateman Kabupaten Indragiri Hilir, Riau. Jambi: Jurusan Sejarah Peradaban Islam Fakultas Adab dan Humaniora UIN Sultan Thaha Saifuddin Jambi.

Ernawati. (2016). Ritual Baayun Anak dan Dinamikanya. Al Murabbi, Vol.02, No.02 , 158-179.

Hadana. (2017). Nyanyian dalam Perspektif Hadis (Pendekatan Ikhtilaf al-Hadith). Darussalam, Banda Aceh: Fakultas Ushuluddin dan Filsafat, Universitas Islam Negeri Ar-Raniry.

Miles & Huberman. (2009). Analisis Data Kualitatif. Jakarta: UI-Press.

Musthafa, H., & dkk. (2021). Perencanaan Pusat Kebudayaan dan Kesenian Kltim di Tenggarong dengan Penekanan Pada Akustik . Jurnal Kreatif: Desain Produk Industri dan Arsitektur, Vol. 9, No. 2 , 157-165.

Rahmah, S. (2014). Perkembangan, Fungsi, dan Pengaruhnya Nyanyian Kelonan pada anak (Kajian Psikologi Sastra). Multilingual, Vol XIII, No. 02 , 145-156.

Sitanggang, H. K. (2016). Aplikasi Edukasi Budaya Toba Samosir Berbasis Android. Jurnal Teknik Informatika, Vol. 9, No. 01 , 9-18.

Soekanto. (2013). Sosiologi Suatu Pengantar. Jakarta: Rajawali Pers.

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif, Kuantitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Zainal fuad, M. S. (2018). Identifikasi Kearifan :okal Kalimantan Selatan sebagai Sumber Belajar Fisika Kelas X. Seminar Nasional Pendidikan Banjaemasin, (pp. 158-169). Banjarmasin.

Downloads

Published

2021-11-01